Salah satu target nasional yang ditetapkan oleh Kemenristekdikti hingga akhir tahun 2019 adalah mengurangi 1,000 Perguruan Tinggi Swasta (PTS). Salah satu cara mencapai hal itu adalah meminta PTS untuk melakukan penggabungan dan penyatuan (merger) perguruan tinggi. Dalam kata sambutannya, Bapak DR. H. Amarullah Nasution, SE, M.BA selaku Ketua Yayasan ULB mendukung program nasional Kemristekdikti terkait penggabungan Sekolah-sekolah Tinggi & Akademi di lingkungan Yayasan ULB menjadi Universitas Labuhan Batu. Beliau, berharap seluruh pimpinan dan anggota pimpinan lainnya mempersiapkan segala bentuk dokumen yang mendukung pelaksanaan visitasi (5/4).
Demikian penjelasan Dirjen Kelembagaan Iptek dan Dikti Kemenristekdikti Ir. Ridwan, M.Sc di Ruang Rapat Rektor Universitas Labuhan Batu (5/4) dihadapan Ketua Yayasan ULB dan Pimpinan tertinggi bahwa penggabungan dan penyatuan PTS ini bertujuan untuk meningkatkan mutu dan kesehatan PTS, termasuk didalam efisiensi tata kelola manajemen. Ridwan mengatakan bagi PTS yang melakukan penggabungan dan penyatuan perguruan tinggi akan dipermudah.
Sementara salah satu Tim Evaluasi Bapak Heri Fathurrahman bahwa penggabungan dan penyatuan menjelaskan alasan kenapa PTS mau melakukan penggabungan dan penyatuan di bawah pengelolaan satu badan penyelenggara baru akan meningkatkan akselerasi perwujudan visi PTS yang sehat dan mandiri. Lebih lanjut menurut Tim Evaluasi Bapak Heri Fathurrahman dari hasil rapat pleno ditinjau dari aspek legalitas, aspek keuangan dan aspek administrasi serta sarana prasarana bahwa kampus ini sudah memenuhi kriteria tersebut menjadi Universitas Labuhan Batu (6/4).
Terakhir, sambutan perwakilan Yayasan ULB oleh Bapak Ade Parlaungan Nasution, SE, M.Si menyampaikan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh Tim Evaluasi Kelembagaan Kemristekdikti karena sudah melaksanakan tugas dan tanggungnya dengan baik. Harapannya usulan penggabungan Sekolah-sekolah Tinggi & Akademi menjadi Universitas Labuhan Batu ini segera dapat disetujui oleh Tim Evaluator Kemristekdikti. Dalam penggabungan Universitas Labuhan Batu tersebut juga akan dibuka program S1 Akuntansi, program S1 Sistem Informasi (SI) dan program S1 Teknik Informatika (TI).